
BSNP Selesaikan Hasil Finalisasi SKL
JAKARTA, BSNP — Rapat pleno Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), Kamis (05/12/2019) dipimpin Ketua BSNP Abdul Mu’ti, didampingi anggota BSNP Ki Saur Panjaitan XII.
Rapat ini dihadiri anggota BSNP Ali Saukah, Doni Koesoema A, Imam Tholkhah, Poncojari Wahyono, Pdt Henriette T Hutabarat Lebang, dan Waras Kamdi. Selain itu, juga dihadiri tim ahli yang dilibatkan dalam penyiapan Standar Kompetensi Lulusan, serta tim pengolah data.
Rapat pleno ini, menyelesaikan hasil finalisasi SKL yang sudah disinkronisasi sebelumnya. Dalam rapat pleno ini, sudah tidak banyak perdebatan. Hanya saja, beberapa poin membutuhkan kesepakatan dan pengambilan keputusan oleh BSNP.

BSNP Akan Gelar Uji Publik SKL dan AK 45
JAKARTA, BSNP — BSNP akan gelar uji publik SKL dan AK 45. Persiapan untuk uji publik itu, menjadi salah satu pokok bahasan dalam Rapat pleno Badan Standar Pendidikan Nasional (BSNP) pada Jumat (8/11/2019). Rapat pleno dibuka dan dipimpin Anggota BSNP Bambang Suryadi.
Selain itu, pleno membahas Standar Kompetensi Lulusan, yang sebelumnya sudah mendapat masukan dari berbagai pihak dan para ahli pendidikan.
Rapat ini dihadiri anggota BSNP Imam Tholkhah, Waras Kamdi, Poncojari Wahyono, Bambang Setiadji, Ali Saukah, Romo E Baskoro Poedjinoegroho, Ki Saur Panjaitan XII dan Kiki Yulianti.

Pleno BSNP Bahas AK 45 dan SKL
JAKARTA, BSNP — Rapat pleno Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) pada Senin (28/10/2019), dibuka dan dipimpin Ketua BSNP Abdul Mu’ti, dan didampingi Sekretaris BSNP KH Arifin Junaidi.
Rapat pleno ini, diantaranya membahas tentang kelanjutan dari workshop Arah Kompetensi 2045 (AK 45) dan Standar Kompetensi Lulusan (SKL).
Rapat pleno juga dihadiri anggota BSNP Ali Saukah, Romo E Baskoro Poedjinoegroho, Kiki Yulianti, Imam Tolkhah, Waras Kamdi, Doni Koesoema A, Poncojari Wahyono, Bambang Setiaji, Hamid Muhammad, Suyanto, dan Ki Saur Panjaitan XII.
Pembahasan AK 45, sebelumnya telah mengundang Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof Haedar Nashir sebagai salah satu nara sumber yang menginspirasi pembahasan AK 45. Selain itu, juga menghadirkan inspirator Dr Rhenal Khasali, dan Romo Prof Magnis Suseno. Pembahasan yang lebih lengkap, dilakukan dalam workshop yang digelar BSNP.